Selasa, 25 Februari 2014

Tips Memilih Controller/Stick Untuk Main Game


Tips Memilih Stick Yang Bagus Untuk Gaming. - Banyak gamer yang kecewa dengan controller buatan pabrikan yang dibeli satu paket dengan konsol yang mereka beli. Sayangnya, mereka tidak tahu bahwa controller yang mereka beli harganya dua hingga tiga kali lebih mahal dari controller/stick buatan pihak ketiga (baca: produk pasaran). Dengan mengganti Controller/Stick yang anda miliki sekarang menggunakan produk pasaran hanya akan menimbulkan pemborosan saja. 


Selain faktor biaya yang lebih besar jika anda membeli produk pabrikan, lebih baik anda membeli produk pasar yang memiliki desain yang keren dan unik juga fungsi yang semakin disempurnakan. Controller/Stick dari pihak ketiga-lah yang anda butuhkan.
Lebih Stylish.

Banyak gamer yang memilih mengganti controller/stick yang mereka miliki saat ni dengan produk pasar karena akan terlihat lebih stylish daripada produk pabrikan. Mad catz adalah produk pasar yang paling ahli untuk urusan mendesain controller dan tampilan controller tersebut. Mad Catz juga meerupakan controller/stick yang paling cocok untuk gamer yang suka game olahraga semacam PES, NFL, FIFA Street, dll. Selain itu, Mad Catz meningkatkan produknya dalam membuat controller/stick dengan desain ramping, meningkatkan grip, analog, serta tombol pada controller buatan mereka.

Memberikan Daya Saing.

Untuk gamer kelas berat, Logitech membuat bermacam-macam controller/stick  dengan desain yang unik serat fitur yang baik. Dengan berbagai review positif dan pilihan program yang bagus pada controller buatan mereka membuat Logitech dalah pilihan terbaik bagi banyak gamer.
beberapa controller unik yang pernah dibuat Logitech adalah membuat controller/stick yang ekstra besar untuk gamer yang bertangan besar, fitur anti-stick coating untuk gamer yang memiliki sindrom tangan berkeringat, Controller Chillstream untuk PS3, dengan sistem pendingin yang unik.

Penampilan Bukan Segalanya.

Banyak produk pasar yang membuat desain yang sangat unik hingga melupakan kualitas dan fungsi controller atau stick tersebut! DreamGear khusunya, dikenal karena desain yang unik dengan menggabungkan transparansi controller dengan pola pencahayaan yang rumit. Sayangnya, gamer yang menggunakan controller Dream Gear mengeluh longgar, selain itu banyak yang mengeluh bahwa analog DreamGear urang responsif dan tombol controller lembek.
Ingat! Jangan melihat desain dalam membeli controller atau stick. Sebelum membeli controller, ada baiknya anda membaca review-review tentang controller/stick yang sudah tersebar di dunia maya.
Faktor Kunci Untuk Membeli Controller.

Banyak orang yang membeli conntroller tetapi tidak tahu fitur apa yang perlu dipertimbangkan. Jika anda bingung untuk memulai, mulailah untuk memikirkan desain. Apa video yang menyebabkan anda suka tentang controller anda yang sekarang? Apa anda ingin controller yang lebih besar atau lebih kecil? Apa tata letak tombol controller membuat anda tidak nyaman dalam memainkan game tertentu? Atau anda adalah pecinta game balap yang lebih mementingkan peredam daripada fitur controller?

menentukan fitur adalah cara yang lebih baik untuk memilih controller yang baik untuk anda. Jika anda gamer yang bertangan kecil, Madz Catz telah membuat 'Solid-Mini Controller'. Anda gamer bertangan besar? Maka pilihan terbaik anda adalah Logitech. Untuk gamer yang membutuhkan pegangan karet pada controller agar controller tetap aman meskipun tangan berkeingat, pilihlah controller dengan built in sistem pendingin.

Lalu pertimbangkan juga tata letak tombol, apakah anda membutuhkan tombol yang merapat atau melebar? atau anda lebih suka tombol yang lebih kecil atau lebih besar?

Dan, yang terakhir adalah fitur turbo. biasanya fitur ini dibutuhkan saat anda memainkan game dan mendapat peintah untuk menekan tombol 'X' atau tombol lain berkali-kali, hal ini dapat membuat tombol cepat lecet. Disinilah fitur turbo mulai bekerja. 
  1. fitur Turbo mensimulasikan jumlah klik setiap kali anda benar-benar menekan tombol controller. 
  2. Dengan fitur Turbo, anda hanya perlu menekan tombol satu kali dan game berpikir bahwa anda telah menekan tombol berkali-kali dalam waktu yang sangat cepat. Seru kan?
 Yah, inilah tips memilih controller/stick yang berkualitas dari blog saya. semoga membantu :)

Jangan lupa untuk berikan komentar dan SHARE artikel ini ke sosial media, oke?



Catatan:

Bagi siapa saja, yang meng-copy paste artikel ini, harap sertakan BACKLINK ke blog ini, karena hargailah jasa para penulis!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar